SANGALU - Sudah menjadi tradisi jelang peringatan hari kemerdekaan atau HUT Republik Indonesia (RI) selalu diwarnai dengan lomba gerak jalan di Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.
Nah, bagi kalian yang telah berlatih dan ingin ikut lomba gerak jalan dalam semarak kemerdekaan atau HUT RI ke 77 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2022 di Luwuk ini, wajib perhatikan rute berikut.
Diketahui, gerak jalan dalam semarak hari kemerdekaan atau peringatan HUT RI di Luwuk kerap dilaksanakan terpisah, untuk pelajar dari SD, SMP, hingga SMA hingga rute instansi dan umum.
Baca Juga: Nama Adalah Doa, Berikut Inspirasi dan Pilihan Nama Anak Laki-laki Kelahiran Agustus
Dalam ulasan kali ini, gerak jalan sambut HUT RI di Luwuk yang dijadwalkan berlangsung pada tanggal 6-7 Agustus itu terbagi atas dua rute. Pertama rute untuk pelajar yakni SD, kedua rute SMP, SMA, instansi dan umum.
Untuk start awal gerak jalan SD dimulai dari tempat biasa yakni depan Alun-alun Bumi Mutiara Luwuk melewati SMPN 2 Luwuk, kemudian menuju bundaran Adipura, rumah jabatan bupati hingga depan Cokroaminoto.
Lalu, belok kanan di pertigaan Amik Nurmal menuju Toko Maju, belok kiri ke arah Pos Polantas Maleo, lalu belok kanan menuju Unismuh Luwuk.
Baca Juga: 'Coffee Morning' Bareng Jurnalis, Kapolres Banggai Imbau Warga Hentikan Kebiasaan Palang Jalan
Artikel Terkait
Laksanakan Syukuran, JOB Tomori Bersama Pemda Banggai dan Majelis Takhlim Moilong Gelar Tablig Akbar
Pimpin Rapat Koordinasi Bencana Banjir, Bupati Banggai: Sungai Kita Dangkal
Setelah Rapat Koordinasi, Ini Solusi Pemda Banggai Dalam Penanganan Bencana Banjir
Jalan Panjang Konservasi, Kabupaten Banggai Konsisten Dalam Pelestarian Maleo
Dinsos Banggai Salurkan Bantuan 1 Ton Beras untuk Warga Terdampak Banjir